Buat perempuan yang mengaku, "Saya Islam!"

“Wahai kaum perempuan, bersedekahlah kalian, perbanyakla memohon ampunan, sesungguhnya aku melihat sebagian besar kalian penghuni neraka” (HR Muslim)
Amal siapa pun, baik laki-laki maupun perempuan di mata Allah tidak akan ada perbedaannya. Sama halnya seperti semua manusia di mata Allah sama, yang membedakan adalah amal ibadahnya. Ganjaran yang didapat akan sesuai dengan apa yang diperbuat.
Namun, pada kenyataannya dalam islam wanita memang berada dalam posisi yang lebih istimewa. Banyak hal yang telah Rasulullah wasiatkan kepada wanita, tetapi tidak diwasiatkan kepada laki-laki. Tentu saja ini merupkan sebuah tanda penghormatan dan perlindungan kepada perempuan yang jelas secara fitrah berbeda dengan laki-laki.
Dalam islam, wanita begitu mulia kedudukannya. Bahkan, salah satu nama surah dalam Al-Quran adalah An-Nisa’ yang berarti wanita.
Untuk kita kaum wanita yang mengaku muslimah dan mencintai agama kita, Islam…
image
Betapa agama ini sungguh sangat memuliakan kaum wanita
Islam mengatakan wanita adalah mahluk yang mulia
Sebab wanita adalah ibu
Cepat atau lambat, kodrat seorang wanita adalah menjadi seorang ibu
Sarana Allah menghidupkan ciptaan-Nya ke dunia
Lantas
Bukankah sungguh malang jika kita tidak mampu memuliakan diri kita sendiri?
Padahal derajat kita sebagai wanita sudah tinggi, tanpa kita minta untuk ditinggikan
Bukankah kita naif
Mengatakan islam terlalu banyak aturan yang membatasi gerak seorag wanita
Padahal maksutnya adalah untuk melindungi dan memuliakan
Perbanyak istighfar dan memohon ampunan
Jika selama ini masih ada yang sering kita abailan
Allah mengatakan ini tapi kita melakulan itu
Padahal, siapa pemilik jiwa?
Bukankah Allah yang berhak atas semua ciptaan-Nya termasuk raga kita
Untuk saudaraku, ukhti-fillah…
Kita memang tidak ada yang sempurna
Sebab kesempurnaan hanyalah milik Allah subhanahu wata’ala
Namun
Allah tidak pernah mengharamkan kita untul belajar
Belajar setidaknya untuk mendekati sempurna
Muslimah yang sempurna, memuliakan bukan menutup diri

Komentar

Popular Posts

Aplikasi Penerapan Hukum Joule dalam Kalorimeter (Tugas Akhir Praktikum Fisika Dasar II)

Asisten Praktikum : Bertransformasi

EXERGY: WORK POTENTIAL OF ENERGY (TERMODINAMIKA)